Rabu, 14 Desember 2011

GAMBARAN TENTANG AKUNTANSI

Pengertian Akuntansi
American Accounting Association mendefinisikan akuntansi sebagai :
“....... proses mengedintifikasikan, mengukur dan melaporkan informasi ekonomi, untuk memungkinkan adanya penilaian dan keputusan yang jelas dan tegas bagi mereka yang menggunakan informasi tersebut “. Tujuana utama akuntansi adalah menyajikan informasi ekonomi ( economic information ) dari suatu kesatuan ekonomi ( economic entity ) kepada pihak-pihak berkepentingan. Untuk menghasilkan informasi ekonomi, perusahaan perlu menciptakan suatu metode pencatatan, penggolongan, analisis, dan pengendalian transaksi serta kegiatan-kegiatan keuangan, kemudian melaporkan hasilnya. Kegiatan akuntansi meliputi :
1.    Pengendintifikasian dan pengukuran data yang relevan untuk suatu pengambilan keputusan.
2.    Pemrosesan data yang bersangkutan kemudian pelaporan informasi yang dihasilkan.
3.    Pengkomunikasian informasi kepada pemakai laporan.

Pekerjaan Akuntan
            Secara garis besar akuntan dapat digolongkan menjadi :
  1. Akuntan public ( public accountants ) adalah akuntan independen yang memberikan jasa-jasanya atas dasar pembayaran tertentu. Mereka bekerja secara bebas, pada umumnya mendirikan suatu kantor akuntan. Untuk dapat berpraktik sebagai akuntan publik dan mendirikan kantor akuntan, seseorang harus memperoleh izin dari Departemen Keuangan. Seorang akuntan publik dapat memberikan jasa pemeriksaan (audit), jasa perpajakan ( tax servis ), jasa konsultasi manajemen ( management advisory service ), dan jasa akuntansi ( accounting service ).
  2. Akuntan manajemen adalah akuntan yang bekerja dalam suatu perusahaan atau organisasi. Tugas yang dapat dikerjakan : penyusun sistem akuntansi , penyusunan laporan akuntansi kepada pihak-pihak diluar perusahaan, penyusunan laporan akuntansi kepada manajemen, penyusun anggaran, menangani masalah perpajakan, dan melakukan pemeriksaan intern.
  3. Akuntan pemerintah adalah akuntan yang bekerja pada badan-badan Pemerintah, seperti di Departemen-departemen, Badan pengawas Pembangunan ( BPKP ), Badan Pengawas keuangan ( BEPEKA ), Direktorat Jendral Pajak, dll.

  4. Sumber : penerbit : Salemba Empat, buku 1 edisi 5, ( Soemarso S. R )

1 komentar:

  1. kita juga punya nih jurnal Akuntansi, silahkan dikunjungi dan dibaca , berikut linknya http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/2196/1/Analisis%20dan%20Desain%20Sistem%20Informasi%20Akuntansi%20Pada%20Usaha%20kecil%20dan%20Menengah%20(Studi%20Kasus%20Pada%20CV%20Smart%20Teknologi%20Indonesia003.pdf
    semoga bermanfaat yaa :)

    BalasHapus